Seri 3 Yamaha Cup Race (YCR) 2024 diselenggarakan di sirkuit Mijen Semarang Sabtu-Minggu (14-15 Desember). Kesempatan pebalap dan tim balap Yamaha di Jawa untuk turut serta di ajang balap OMR bergengsi ini.
Balap YCR putaran 3 ini melanjutkan sebelumnya di Pangkep Sulsel (21-22 September) dan Medan Sumatera Utara (19-20 Oktober).
YCR seri 3 melombakan 15 kelas :
Kelas Kejurnas
– Bebek 150 TU Mix Expert (YCR1)
– Bebek 150 cc TU Mix Novice (YCR2)
– Bebek 150 cc TU Mix Rookie (YCR3).
Supporting class :
– Bebek 4 Tak TU 130 cc Expert (Ex MP2) – (YCR4)
– Bebek 2 Tak Underbone 130 cc Expert (YCR5),
– Bebek 2 Tak Std 125 cc Expert (YCR6)
– Bebek 4 Tak TU 130 cc Novice (YCR7)
-Bebek 2 Tak Std 125 cc Novice (YCR8)
– Bebek 2 Tak Std 116 cc Novice (YCR9)
-Bebek 4 Tak TU 150 cc Lokal Jateng (YCR10) -Bebek 4 Tak TU 130 cc Lokal Jateng (YCR11) -Bebek 2 Tak Std 125 cc Lokal Jateng (YCR12) -Yamaha Aerox 155 cc Open (YCR13)
-Yamaha Matic 130 cc Open (YCR14)
-Bebek 2 Tak Std 125 cc Ex Rider (YCR15)
”Seri 3 atau penutup Yamaha Cup Race 2024 di Semarang akan menjadi kompetisi One Make Race Yamaha terakhir di tahun 2024 ini. Kami ingin menyajikan keseruan balapan Yamaha Cup Race di Semarang yang akan menjadi tontonan menarik bagi para pecinta racing. Kemeriahan event legendaris ini juga bertambah dengan kegiatan lainnya yang dapat dinikmati semua pengunjung. Yamaha Time To The Max, Yamaha Semakin Di Depan Full Gaspoll,” ungkap Johannes BM Siahaan, Assistant General Manager CS Division PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).
Tim-tim terbaik yang menguasai pentas balap nasional ikut ambil bagian. Diantaranya tim Yamaha RRS Cargloss IRC, Yamaha LFN HP969, Yamaha Aditama SCM, Yamaha Akai Jaya MBKW2, Yamaha Ziear LFN.
”Kami ikut kelas YCR1, juga Jupiter 5TP (YCR4), termasuk Underbone 125Z (YCR5) dan Bebek 2 Tak Std (YCR6),” terang Faiz Akhdan, manager tim Yamaha LFN HP969.
Belum lagi kehadiran berbagai tim-tim privateer yang dijamin memperketat pertarungan YCR 2024 Mijen Semarang seperti tim Galak-Galak, Eastwood Factory, M2S Kate Kalteng, Ayu Sekti, Intan Cairoli, Rizky Motorsport dan lain-lain.
”Untuk YCR Mijen, saya mengawal 5 tim, mulai Yamaha Aditama SCM, kemudian Galak Galak, Eastwood Factory, Ayu Sekti dan PAC,” tukas Widya Krida Laksana, mekanik yang populer disebut GDT Racing.
Persaingan mereka bakal sangat menarik ditonton. Bagi penonton yang ingin menyaksikannya bisa hadir langsung karena tiketnya gratis, sedangkan yang jauh dari venue penyelenggaraan bisa menyaksikannya langsung dari siaran live Yamaha Racing Indonesia (YRI).
Acara Diluar Balapan
Berbagai aktifitas pendukung yang ikut memeriahkan YCR 2024 Mijen Semarang adalah modification contest, sunmori, entertainment, exhibition booth, YSRS Kids, SMA/SMK competition, senam zumba dan kuliner.