Wisata Sirkuit,  Mewadahi Speedloners Dengan 12 Kelas Lomba

Gelaran Wisata Sirkuit memikat para penghobi balap. Tercatat sebanyak 160 starter ikut Wisata Sirkuit pada Minggu 15 Juli 2018 di Sentul International Karting Circuit (SIKC).

Untuk memudahkan dan memperlancar para penghobi balap berwisata di sirkuit ini, maka penyelenggara membagi pada speedloners sapaan starter yang ikut di Wisata Sirkuit ini dalam kelas layaknya balapan. Ada 12 kelas yang dilombakan.

“Kita bagi para speedloners dalam kelas ini agar makin happy dan menikmati Wisata Sirkuit,” kata Ruslan Fanderhan selaku kordinator acara Wisata Sirkuit.

Ada kelas 1-4 Narsis. “Kelas untuk speedloners yang bener-benar newbie dan cuma pingin eksis di sircuit dan kena foto,” ujarnya

Kemudiaan kelas Eksekutif. “Ini untuk speedloners yang pernah juara di kelas narsis 1-4,” tambahnya.

Kelas Narsis Elite balap khusus speedloners yang suka ikut evant beneran. Ada OMR SRFC khusus komunitas atau club SRFC. Lalu kelas OMR GMS khusus anak-anak yang suka cornering.

Menariknya ada kelas Aki-aki Racing. Kelas khusus speedloners yang sudah berumur. Minimal usia yang bisa ikut kelas ini 35 tahun.

Wisata sirkuit ini diadakan untuk tujuan baik ini mendapat support dari beberapa sponsor. Sponsor utama Loneriders snalpot balap dan busi Brisk.  Sponsor pendukung Accent Wire dan Aplikasi REKOR.

Wisata Sirkuit memuaskan para speedloners.

Rate this post

Check Also

Bripda I Putu Adi Kartika Putra Anggota Ditpolairud Polda Bali Podium Final bLU cRU Yamaha Sunday Race Mandalika

Gelaran Final bLU cRU Yamaha Sunday Race (YSR) 2024 di Pertamina Mandalika International Circuit atau …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *