Wadahi Pemula, FUD Championship MiniGP 2018 Buka Kelas MiniGP Pemula 3-5 Tahun & 6-11 Tahun.

Event FUD Championship MiniGP 2018 seri 1 pada 18 Maret 2018 di Sirkuit Lamtoro Karting Pulogadung Trade Center mengelompokkan kelas yang dilombakan dalam 3 bagian. Kelas utama, kelas eksebisi dan kelas GP medium.

Pada kelompok kelas eksebisi ini awalnya FUD Championship MiniGP 2018 seri 1 melombakan kelas MiniGP Pemula 3-6 tahun dan Supermoto 6-15 tahun. Dalam perjalanannya, antusias peserta besar.

“Respon komunitas dan pecinta balap di kelas eksebisi pemula ini besar. Untuk mewadahi ini kami membuka kelas MiniGP Pemula menjadi 2 kelas. Sebelumnya kelas MiniGP Pemula 3-6 tahun. Sekarang kelas MiniGP jadi usia 3-5 tahun dan usia 6-11 tahun. Kelas Supemoto 6-15 tahun tetap ada,” kata Feri selaku ketua panitia FUD Championship MiniGP 2018 seri 1.

Pembukaan kelas eksebisi untuk pemula ini juga bertujuan mulia. Penyelenggara FUD Championship MiniGP 2018 seri 1 ingin dengan ada 2 kelas MiniGP Pemula ini bisa makin banyak menarik minat penyuka MiniGP untuk ikut. Komunitas balap MiniGP terutama pemula tambah besar.

Adanya 2 kelas MiniGP Pemula ini juga memberi kesempatan besar para pebalap pemula untuk bisa mengukir prestasi. Para pebalap baru atau pemula bisa berprestasi dan podium akan menjadi kebanggaan dan pengalaman yang luar biasa.

Kesempatan besar yang diberikan FUD Championship MiniGP 2018 seri 1 pada para pebalap MiniGP ini, ayo langsung disambut dengan ikut serta. Daftar sebagai starter FUD Championship MiniGP 2018 seri 1 di aplikasi REKOR.

Daftar di aplikasi REKOR mudah. Bisa dilakukan dari smartphone dan dari mana saja.

Rate this post

Check Also

Pebalap Luar Negeri Ikuti FIM MiniGP Indonesia Series 2024

Ajang balap FIM MiniGP Indonesia Series 2024 bakal digelar. Balap FIM MiniGP Indonesia Series 2024 …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *