Balap Junior Mini Prix (JIPI) 2018 yang salah satu regionnya adalah Jateng (region 3) disambut baik para pecinta balap di Jateng. MiniGP lovers Jateng ini diantaranya tim Star Steak Sekar Cell Erdeve BK Racing Academy Klaten.
“Kami pecinta balap miniGP di Klaten khususnya tim Star Steak Sekar Cell Erdeve BK Racing Academy Klaten siap meramaikan balap Junior Mini Prix (JIPI) di Jateng dan Yogyakarta,” kata Beny Kimpling selaku manager tim Star Steak Sekar Cell Erdeve BK Racing Academy Klaten.
Tim Star Steak Sekar Cell Erdeve BK Racing Academy akan menurunkan para pebalapnya di Junior Mini Prix (JIPI) 2018 di region 3 dan 4. Para pebalap ini antara lain M Rasya, Rangga, Gilang Ody dan M Rizky .
“Junior Mini Prix (JIPI) event yang tepat untuk menyalurkan bakat balap para anak-anak. Sebagai penjenjangan sebelum naik ke level yang lebih tinggi,” kata Beny Kimpling.
Beny menambahkan. “Target tim bisa membawa pebalap anak-anak ini nanti diusia 15 tahun bisa balap Asia. Jadi kami sangat memperhatikan karir para pebalap kami,” ujar pria ramah ini.
Sebelum mengikuti balap Junior Mini Prix (JIPI) di region 3 dan 4, tim Star Steak Sekar Cell Erdeve BK Racing Academy sudah melakukan penjajakan dengn ikut serta di region 2 seri 1. Pebalapnya M Rasya bisa podium.
“Ikut di Junior Mini Prix (JIPI) 2018 region 2 ini M Rasya dan Gilang Ody Pastrana. Untuk mengukur kemampuan
dan melihat lawan. Sekalian menambah jam terbang. Daftarnya lewat aplikasi REKOR juga gampang. Bisa dari smartphone,” terang Beny Kimpling.
Untuk menghadapi balap Junior Mini Prix (JIPI) region 3 dan 4 persiapan terus dilakukan tim balap yang dimiliki Haji Heru Tri P ini . Latihan balap rutin dilaksanakan.
“Kita didukung Dishub dengan memberikan ijin untuk latihan di belakang terminal Klaten untuk dipakai latihan balap bagi anak-anak ini dengan waktunya yang sudah terjadwal. Kemudian latihan di Yogyakarta,” ujar Beny Kimpling.
Star Steak Sekar Cell Erdeve BK Racing Academy siap meramaikan Junior Mini Prix (JIPI) Jateng dan DIY.