X
    Categories: ROAD RACE

Suspensi Itali Antar Ahmad Black Bertaji Di Vespa FFA Grand Final SCP

Grand Final Sumatera Cup Prix pada Sabtu-Minggu 23-23 November 2019 melombakan juga kelas Vespa FFA. Ahmad Black tampil sebagai juara.

Keberhasilan pebalap Team 190 SHR VRK WWRT ini di balap bertempat di sirkuit NP Tugu Keris Siginjai Jambi ini salah satunya dukungan faktor suspensi selain skill balap, tim, mekanik, mesin yang mumpuni.

“Di Vespa yang dipakai turun balap sekarang sok pakai produk dari Italia, ” buka pebalap yang beralamat di jalan Nanjung kelurahan Utama Cimahi Selatan ini.

Sokbreker merek Zelioni ini optimal meredam goncangan. Apalagi Ahmad Black masih mensetting sesuai kebutuhan.

“Ada settingannya. Maka itu saya setel soft untuk sokbreker, ” paparnya.

Setting soft diterapkan tak lepas dari aspal trek yang dipakai balap. “Dibeberapa bagian trek aspalnya bumpy. Butuh setelan sok yang soft supaya motor stabil. Handling motor jadi gampang, ” katanya

Selain memaksimalkan setting suspensi, mesin juga dijamah. “Dari layout sirkuit yang stop and go dan banyak tikungan patah, mesin Vespa kita setel power kuat di putaran bawah dan tengah supaya cepat jalan saat keluar dari tikungan, ” terangnya.

Brum… brum… brum… Ahmad Black bersama Team 190 SHR VRK WWRT juara kelas Vespa FFA di Grand Final Sumatera Cup Prix 2019.

Rate this post
Kukuh Auto:
Related Post