Balap malam hari atau night race menjadi magnet tersendiri buat pebalap. Ripal Maulana rider itu diantaranya.
Gelaran Super Adventure Night Road Race (SANNR) seri 4 di kabupaten Cirebon memikatnya untuk ikut. “Balap Super Adventure Night Road Race (SANNR) seri 4 menjadi balap malam pertama saya dan pertama ikut,” kata Ripal Maulana
Lebih lanjut Ripal menambahkan. “Super Adventure Night Road Race (SANNR) yang dilaksanakan malam lebih menantang. Menambah pengalaman di balapan,” ujarnya.
Rasa penasaran dengan Super Adventure Night Road Race (SANNR) seri 4 ini mendorongnya untuk segera daftar. Memastikan sebagai starter balap yang diadakan Montesz Indonesia didukung Super Adventure dan IMI Jabar ini
Pebalap yang menggunakan nomor start #25 ini daftar online di Aplikasi REKOR. Ikut kelas Bebek 2 Tak 125cc Standar Pemula.
Daftar selesai pebalap dari Karawang ini mulai menyiapkan diri balap akhir pekan ini pada 14 September 2019. Latihan fisik agar badan fit saat balap.
Demikian juga dengan motor yang akan dipakai balap juga diprepair. Setting yang optimal disiapkan menghadapi persaingan yang ketat di balap yang diikuti.