X
    Categories: MOTO3

Red Bull Rookies Cup GP Ueropa, Mario Suryo Aji ; Kualifikasi Terbaik Saya

“Tentu saja saya sangat senang. Kualifikasi terbaik saya di Rookies Cup. Saya mengalami akhir pekan yang positif di sini di Kejuaraan Dunia Junior dan saya mencoba untuk menjaga perasaan yang saya miliki. Saya merasa sangat baik di kondisi kering dan saya pikir saya bisa bertarung untuk podium besok,” buka Mario Suryo Aji.

Lebih lanjut pebalap Indonesia satu-satunya di Red Bull Rokies Cup 2020 ini menambahkan. “Kami telah meningkatkan pengaturan motor dan sekarang sempurna, saya sangat senang.” Ujar pebalap binaan Astra Honda Racing Team ini.

Mario berjuang untuk raih prestasi terbaik di Red Bull Rookies Cup GP Europa

Hari pertama Red Bull Rokies Cup GP Europa Jumat 6 November 2020 Mario Suryo Aji langsung menggebrak. Pada sesi latihan bebas atau free practice pebalap binaan Astra Honda Racing Team ini membikin kejutan.

Di FP2  atau latihan bebas sore hari, Mario Suryo Aji nyodok ke depan. Posisi pebalap asal Magetan ini diurutan 4 . Wow…

Catatan waktu Mario Suryo Aji hanya beda 0.992 detik dengan tercepat. Dimana tercepat pada FP2 ini diraih Acosta dengan waktu 1 menit 52, 873 detik.

Tak hanya di FP2 Mario mengejutkan. Sejak latihan pembuka Red Bull Rokies Cup di sirkuit Ricardo Tormo ini juga langsung masuk 10 besar. Mario berada di urutan 7 dari 23 pebalap yang ikut latihan.

Semoga Mario bisa menorehkan prestasi di Red Bull Rookies Cup GP Europa ini.

foto : RBRC

Rate this post
Kukuh Auto:
Related Post