X
    Categories: DRAG BIKE

Pendaftaran Street Race Dibuka, Ini Syarat Dan Ketentuannya

Event Latber Street Race akan digelar Polda Metro Jaya 16 Januari 2021 di Ancol. Kegiatan yang merupakan ide Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran untuk merangkul para pembalap liar ke event balap resmi.

Pendaftaran untuk Latber Street Race pada 16 Januari dari pukul 08.00 -18.00 WIB ini pun sudah dibuka. Calon peserta bisa mendaftar secara online di loket.com dan gojek pada menu gotix.

Latber Street Race  ini rencana akan menggunakan lintasan sepanjang 500 meter. Jumlah peserta yang mendaftar dibatasi.

“Kami batasi sampai 350 pendaftaran. Panjang lintasan balap 500 meter,” kata Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo.

Atas digelarnya Street Race oleh Polda Metro Jaya ini para pecinta balap di Jakarta menyambut positif.

“Jadi event ini merupakan pembukaan serta peresmian balap liar yang di halalkan. Tempatnya kedepan akan banyak titik. Intinya kita sebagai komunitas ada dari tekno tuner, d2m , ora ninja ora cinta,  vespa, sleep engine , 2stroke mendukung kegiatan ini dan menyambut positif. Untuk memeriahkan peresmian tersebut tentunya dengan harapan bapak Kapolda melihat antusias pelaku balap jalanan sangat besar dan semakin semangat untuk membuat dibanyak titik,” kata Ergus dari R59 Racing.

Yuk salurkan hobi balap di Latber Street Race dari Polda Metro Jaya ini.

Syarat dan ketentuan

1.Tiket hanya berlaku untuk kedatangan 16 Januari 2022

2.Harap tunjukan e-voucher pada Pintu Gerbang Ancol untuk dapat mengakses kawasan Ancol

3.1 Joki boleh mendaftar beberapa kelas yang berbeda dan tidak boleh mendaftar lebih dari 1 untuk kelas yang sama

4.Data diri yang di daftarkan adalah nama Joki yang akan mengikuti kegiatan LATBER STREET RACE

5.Mematuhi seluruh syarat dan ketentuan serta kebijakan kunjungan yang ditetapkan oleh Ancol, antara lain sebagai berikut :

-Sudah divaksinasi Covid-19 (minimal vaksinasi dosis pertama) dan menunjukkan status vaksin, melakukan check in dan check out melalui aplikasi Pedulilindungi. Jika Ancol menemukan pelanggaran terhadap regulasi vaksin, maka Ancol Taman Impian berhak mengeluarkan yang bersangkutan.

-Selalu menggunakan masker dengan benar dan menjaga jarak (tidak berkerumun) selama berada di dalam kawasan Ancol.

-Mematuhi pembatasan jumlah kunjungan dan jam operasional serta ketentuan khusus lainnya yang berlaku di masing-masing unit rekreasi Ancol.

-Lansia 70 tahun ke atas dan Ibu hamil belum diperbolehkan berkunjung ke Ancol sampai batas waktu yang berlum ditentukan.

-Anak usia dibawah 12 tahun diperbolehkan berkunjung ke kawasan Ancol dan unit rekreasi dengan wajib didampingi orang tua yang telah mendapatkan vaksin COVID-19 minimal Dosis Pertama dan selalu menerapkan protokol kesehatan yang berlaku termasuk 3M.

-Eticket yang sudah dibeli tidak dapat dikembalikan (non-refundable).

Ketentuan Race :

1. Kelas latihan yang dipilih akan di cek kembali saat registrasi ulang

2. Kategori Kelas yang akan dilaksanakan sebagai berikut:

-Bebek 2 tak

-Bebek 4 tak

-Sport 2 tak

-Sport 4 tak

-Matik 4 tak

-Vespa 2 tak

-FFA

-Sunmori  (ban besar , lampu menyala)

“Kelas dibuka hanya untuk pengelompokan biar rapih karena mau ada ceremoni pembukaan dari bapak Kapolda. Tidak ada regulasi tehnik, 1 motor bisa ikut beberapa kelas contoh motornya bebek2 tak harian, bisa ikut di bebek 2tak , sunmori maupun ffa,” kata Ergus.

3.Tidak ada timing pada latihan ini namun tetap menggunakan lampu start

4.Penyelenggara akan memberikan sertifikat kepada pembalap dan mekanik.

5.Seluruh Peserta Tidak akan menggunakan no start namun hanya stiker scrut tiap motor yang akan diberikan pada registrasi ulang.

Syarat keselamatan peserta :

– Wajib menggunakan helm FULL FACE

– Wajib menggunakan minimal jaket dan celana panjang berbahan jeans tebal atau baju overall balap

-Wajib menggunakan gloves / sarung tangan

-Wajib menggunakan sepatu

-Wajib memastikan rem berfungsi dengan baik

-Peserta yang masih dibawah umur wajib melampirkan surat pernyataan orang tua. Harap disiapkan dan dibawa saat daftar ulang.

– Tidak akan dilakukan pengecekan surat-surat kendaraan

Rate this post
Kukuh Auto:
Related Post