tim REKOR bersama ketua IMI Pengprov Jatim dan panitia drag bike dan drag race

Pendaftaran Online Kejurnas Motorprix Region 2 Putaran 3 & Final Di REKOR Dibuka

Kabar baik buat racing lovers Motorprix. Pendaftaran secara online Kejurnas Motorprix Region 2 Putaran 3 & Final 2017 bertempat di Bung Tomo International Circuit Surabaya di aplikasi REKOR sudah dibuka.

“Mulai hari ini pendaftaran Motorprix region 2, putaran 3 dan final dibuka. Silahkan para pembalap, manajer atau tim daftar secara online di aplikasi REKOR,” ucap Ergus selaku CMO REKOR.

Buat yang sudah menginstal aplikasi REKOR di smartphonenya bisa langsung daftar kemudian bayar. Pembayaran bisa dilakukan dengan cara ibanking, transfer, setor tunai atau di alfamart.

Untuk yang belum memiliki aplikasi REKOR di handphonenya, bisa download dan pasang aplikasi REKOR yang bisa didapat di Play Store atau App Store.

Setelah aplikasi REKOR terinstal di handphone, isi profile. Lanjut proses pendaftaran.

Buka menu EVENT. Pilih Kejurnas Motorprix 2017 region 2  putaran 3 & final.  Masuk ke CLASS (diantara menu DETAIL-CLASS-RUNDOWN), pilih kelas yang akan diikuti. Jangan lupa isi nomor start yang dipilih.

Sukses mendaftar lanjutkan pembayaran sesuai kelas yang diikuti. Pembayaran bisa ibanking, transfer, setor tunai atau di alfamart.

Pembayaran yang dilakukan peserta akan tercatat dalam sistem REKOR. Pendaftaran yang dilakukan akan mendapat bukti disertai nomor ID dan barcode yang dipakai saat tiba dilokasi balap untuk daftar ulang maupun melakukan scrut.

Di aplikasi REKOR peserta juga bisa mendapat informasi seputar pelaksanaan Motorprix. Informasi ini seperti detail event, fasilitas, rundown acara sampai menghubungi panitia untuk informasi lebih lanjut. Hasil balap juga akan ditayangkan setelah balap selesai.

“Adanya aplikasi REKOR ini sangat membantu tim dan pembalap. Daftar mudah dan cepat. Tidak perlu datang ke lokasi pendaftaran, cukup dari rumah pakai handphone dengan cara online. Gak usah bawa uang cash lagi karena bisa transfer. Terima kasih REKOR,” kata Noha manajer tim MPM Honda Shakespeare 45 Daytona FDR KYT yang daftar online pakai aplikasi REKOR.

Kejurnas MotorPrix Region 2 Putaran 3 & Final 2017 melombakan 12 kelas.

Kelas kejurnas :

1 Bebek 4 Tak T.U Injection s/d 150cc (MP1)

2 Bebek 4 Tak T.U Injection s/d 125cc (MP2)

3 Bebek 4 Tak T.U Mix s/d 150cc Pemula (MP3)

4 Bebek 4 Tak T.U Mix s/d 125cc Pemula (MP4)

5 Bebek 4 Tak Standar Injection s/d 150cc Pemula B (MP5)

6 Bebek 4 Tak Standar Injection s/d 125cc Pemula B (MP6)

Kelas Supporting :

1 Skutic Standar  s/d 130cc Terbuka

2 Bebek 2 Tak Standar s/d 116cc Terbuka

3 Bebek 2 Tak Standar s/d 116cc Jatim

4 Bebek 4 Tak Standar Injection s/d 150cc Terbuka/ Spek MP5

5 Bebek 4 Tak T.U Mix s/d 125cc Terbuka/ Spek MP4

6 Supermoto s/d 250cc Terbuka

Informasi pendaftaran online aplikasi REKOR bisa menghubungi Ergus di 08129082857. Atau di sekretariat IMI Jatim jalan Manyar 63 Kav, 27 Surabaya dan menghubungi Dodik (089671751970), Jantek (082244323704).

Motorprix jaman now daftar online di aplikasi REKOR.

 

Rate this post

Check Also

Bripda I Putu Adi Kartika Putra Anggota Ditpolairud Polda Bali Podium Final bLU cRU Yamaha Sunday Race Mandalika

Gelaran Final bLU cRU Yamaha Sunday Race (YSR) 2024 di Pertamina Mandalika International Circuit atau …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *