Mario Aji, Moto3, Malaysian MotoGP, 21 October 2022

Mario Posisi Belakang Hari Pertama Moto3 Di MotoGP Malaysia Karena Setting Suspensi

Hari pertama Moto3 pada MotoGP Malaysia pada Jumat (21/10) dilalui Mario Suryo Aji dengan berat. Pebalap Honda Team Asia (HTA) ini di 2 sesi latihan bebas atau free practice (FP) berada di belakang.

Latihan pembuka Moto3 pada MotoGP Malaysia di Sepang International Circuit, Mario hanya mampu berada di posisi 29 atau 3 dari belakang. Pebalap binan Astra Honda Racing Team ini di FP1 mencatat waktu terbaik 2 menit 15,721detik.

Beda waktu Mario Suryo Aji dengan tercepat di FP1 GP Malaysia yang didapat Dennis Foggia lumayan. Selisihnya 3,495 detik.

Di FP2 Moto3 pada MotoGP Malaysia, peringkat Mario Suryo Aji turun 1 tingkat alias berada di posisi 30 dari 31 pebalap Moto3 yang mengikuti latihan bebas. Mario mencatat waktu terbaik 2 menit 15,741 detik.

Tercepat di FP2 Moto3 pada MotoGP Malaysia kembali diraih Dennis Foggia dengan waktu 2 menit 12,348 detik. Waktu tercepat Mario beda 3,393 detik.

Mario yang ada di belakang pada hari pertama Moto3 pada MotoGP Malaysia ini usut di selidik karena sedang mencoba beberapa pengaturan suspensi motornya. Setting suspensi ini untuk mendapat hasil lebih baik di trek Sepang yang panjang dan menantang.

“Saya mencoba untuk naik sendirian selama semua sesi.  Kami menguji beberapa pengaturan suspensi yang berbeda.  Pada akhirnya menjadi lebih baik.  Kami tahu mengapa saya berjuang hari ini, dan kami pasti akan melaju lebih cepat besok, ” kata Mario dikutip dari realese Honda Team Asia.

 Hiroshi Aoyama – Manajer Honda Team Asia mengungkapkan.  “Kami telah melihat bahwa pebalap kami berjuang keras hari ini di kedua sesi di sini di Sepang.  Mereka hanya selangkah lebih maju dalam hal waktu putaran.  Mario mencari stabilitas lebih.  Kami tahu poinnya, dan kami akan mencoba untuk meningkatkannya.  Besok kami harus maju dengan kedua item, waktu putaran dan posisi, ” Ujarnya.

foto : HTA

Rate this post

Check Also

Fadillah Arbi Aditama Bidik Poin Di JuniorGP Aragon

FIM JuniorGP™ World Championship di sirkuit Motorland Aragon akan berlangsung 1 race pada Minggu (13/10). …