Balap MotoGP 2024 telah rampung dengan selesainya putaran akhir atau seri ke 20 di Solidarity GP Barcelona(15-17/11). Termasuk balapan kelas Moto2 2024 selesai.
Mario Suryo Aji pebalap Idemitsu Honda Team Asia mengkoleksi 4 poin. Mario Suryo Aji berada di peringkat 29 dari 42 pebalap di klasemen akhir Moto2 2024.
Empat poin didapat Mario Suryo Aji dengan berada di urutan ke 15 saat balap di seri Catalunya, Italia, Aragon dan Australia.
“Melihat kembali musim ini, saya telah berkembang pesat sebagai seorang pembalap dan belajar banyak hal. Saya bangga dengan kerja keras yang telah saya dan tim lakukan. Sasaran kami bukan hanya untuk mencetak poin, kami juga ingin terus berjuang untuk finis di 10 Besar. Saya sangat termotivasi untuk kembali lebih kuat tahun depan, ” kata Mario.
Ditambahkan Mario. “Saya tidak akan cukup berterima kasih kepada tim saya atas dukungan, saran, dan kepercayaan mereka yang tak tergoyahkan kepada saya. Mereka telah memercayai saya, dan saya bertekad untuk membuat mereka bangga musim depan, ” katanya.
Mario pun telah merencanakan yang akan dilakukan selama musim dingin ketika libur balap sebelum memulai kompetisi kembali untuk 2025. Kerja keras dalam berlatih akan dilakukannya
“Saya akan bekerja keras selama musim dingin untuk mengatasi kelemahan kami dan kembali dengan lebih kuat. Terima kasih kepada semua orang yang telah mendukung kami sepanjang tahun — dorongan Anda sangat berarti bagi saya, ” katanya
foto : Idemitsu Honda Team Asia