X
    Categories: MOTO2

Mandalika Racing Team Indonesia Diluncurkan Salah Satu Pebalapnya Dimas Ekky

Akhirnya Mandalika Racing Team Indonesia (MRTI) resmi diluncurkan pada Senin 9 November 2020 di Motovillage Kemang, Jakarta Selatan. Launching tim MRTI sekaligus memperkenalkan pebalap dan keikutsertaan di ajang  MotoGP

“Syukur malam ini kami  meluncurkan resmi Mandalika Racing Team Indonesia  untuk mendukung harapan bangsa Indonesia supaya berprestasi di ajang balap dunia MotoGP,”  kata M Rapsel  Ali selaku ketua MRTI.

Saat peluncuran ini MRTI memastikan keikutsertaan di balap MotoGP tahun depan. “MRTI akan turun di kelas Moto2  full seri tahun  2021,” tambahnya.

MRTI bakal mengusung 2 pebalap di balap Moto2 2021 nanti. Dimana satu pebalap yang sudah pasti  yaitu Dimas Ekky Pratama diumumkan.

Pemilihan Dimas Ekky Pratama tak lepas dari pengalaman yang dimiliki. Dimas pernah balap Moto2 pada 2018 bersama dengan Honda Team Asia.

“Saya akan membalap bersama MRTI tahun depan,”  kata Dimas Ekky Pratama.

Satu pebalap rekan setim Dimas identitasnya belum diumumkan.  “Kami unveiling di Januari,” terang Rapsel.

Sedang tim MRTI diisi M Rapsel Ali sebagai Ketua Tim, Kemalsyah Nasution selaku Direktur Tim, Febby Sagita selaku Direktur Operasional dan Irawan Sucahyono selaku Direktur Komersial.

Sukses MRTI di balap 2021 nanti.

foto : MRTI

Rate this post
Kukuh Auto:
Related Post