Di ajang balap miniGP Mohamad Akbar Navezza masih belum lama. Tapi sepakterjangnya diperhitungkan.
Ini karena pebalap Pocketbike Racing Team (PBRT) Bandung produktif. Event yang di ikuti pebalap bernomor start #55 ini kerap naik podium.
Prestasi terbaru atau di event ke tiga pada Final LENKA MiniGP Cup Prix. Mohamad Akbar Navezza juara di kelas Rookie 4-6 tahun.
Penampilan apik Mohamad Akbar Navezza ini berkat skill balap yang dimiliki. Kemampuan balapnya terus dilatih dan diasah.
“Mohamad Akbar Navezza rajin dan rutin latihannya. Skill balapnya bisa terjaga dan meningkat,” kata Bella Xtradha M C selaku manager PBRT Racing School.
Selain itu juga miniGP yan kompetitif. Sang mekanik tim Om Dobleng memberikan setting miniGP yang sesuai kebutuhan pebalap.
MiniGP selain kencang juga nyaman dikendaraai. Pebalap mudah mengendalikan hingga kompetitif saat di lintasan.