Juara I FIM JuniorGP Di Spanyol Fadilah Arbi Diganjar Rp 100 Juta Oleh Ketua IMI Bamsoet

Prestasi Fadillah Arbi Aditama juara di kejuaraan international FIM JuniorGP World Championship 2023 di Sirkuit Catalunya, Barcelona, Spanyol, pada Minggu (16/7/2023) bikin bangga. Mencetak sejarah sebagai pembalap Indonesia pertama yang meraih Juara I dalam kejuaraan internasional FIM JuniorGP World Championship.

Torehan emas Fadillah Arbi di ajang balap dunia Road To MotoGP ini mengundang banyak simpati. Apresiasi pun berdatangan untuk pebalap binaan Astra Honda Racing Team ini.

Salah satunya dari Ketua IMI Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) yang juga merupakan Ketua MPR RI sekaligus dan Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo biasa disapa Bamsoet. Apresiasi  dari Bamsoet berupa hadian uang pembinaan Rp 100 juta ke Fadillah Arbi.

“JuniorGP merupakan ajang balap junior yang sudah berlangsung sejak 2012 dibawah naungan Dorna Sports selaku operator MotoGP. Meski start dari posisi ke-16, Fadilah Arbi Aditama mampu melesat hingga akhirnya finish pertama, dan berhasil mengumandangkan Indonesia Raya serta menaikan bendera Merah Putih,” ujar Bamsoet usai menerima Fadilah Arbi Aditama, di Jakarta, Selasa (25/7/23).

Hadir dalam acara ini Bendahara Umum IMI Pusat Iwan One, Deputi Olahraga Sepeda Motor IMI Pusat Edy Saputra, Ketua IMI Jawa Tengah Frizt Yohanes, Senior Manager Motorsport Asia Championship Department PT Astra Honda Motor Rizky Christianto, serta Motorsport Operation Analist Motorsport Asia Championship Dept. PT Astra Honda Motor Sugeng Budiarto.

foto : ig @bambang.soesatyo

Rate this post

Check Also

Aldi Satya Mahendra Dan Tim Beber Hasil Tes YZF-R9 Di Sirkuit Cremona Untuk Balap World Supersport 2025

Gerak cepat dilakoni Aldi Satya Mahendra juara dunia World Supersport 300 (WSSP300) 2024 bersama Evan …