Jorge Martin pebalap Prima Pramac Racing tampil sebagai juara dunia MotoGP 2024. Setelah pada race terakhir di SolidarityGP di Circuit de Barcelona Catalunya pada Minggu (17/11) finish ke 3 hingga total poin yang dikumpulkan tak terkejar oleh Francesco Bagnaia pebalap Ducati Lenovo Team.
Sebanyak 508 poin dikumpulkan Jorge Martin di balap MotoGP 2024 yang mengantarkannya raih title juara dunia MotoGP 2024. Jorge Martin ungul 10 poin dari perangkat 2 Francesco Bagnaia.
Jorge Martin sepanjang balap MotoGP 2024 ini 3 kali juara race dan 7 kali juara Sprint. Sementara Francesco Bagnaia raih 11 juara di race dan 6 juara sprint.
Atas gelar juara dunia MotoGP 2024 ini Jorge Martin mencatat rekor sebagai juara dunia MotoGP pertama dari tim satelit atau independent yaitu Prima Pramac Racing yang juara dunia sejak era balap 4 tak MotoGP atau mulai tahun 2002.
Terakhir pebalap dari tim satelit yang juara dunia adalah Valentino Rossi dengan Nastro Azzurro Honda Team tahun 2001 di era GP500 2 tak dengan Honda NSR500V.
Juara dunia MotoGP 2024 Jorge Martin menempatkannya sebagai pebalap Spanyol ke 5 yang raih juara dunia di kelas utama. Setelah Alex Criville (1999), Jorge Lorenzo (2010, 2012, dan 2015), Marc Marquez.
“Terima kasih kepada semua, ini adalah perasaan yang menyenangkan, tetapi saya masih syok, saya tidak tahu harus berkata apa, emosi saya memuncak dan saya banyak menangisi. Saya banyak berbicara dengan media, ini adalah saat yang emosional setelah momen besar itu, saya hanya ingin merayakan, saya hanya ingin bersama tim saya, keluarga saya, dan teman-teman saya. Ini emosional; ini adalah perjalanan yang panjang karena karier saya tidaklah mudah. Yang pasti, saya memiliki kesempatan yang bagus di depan saya, tetapi saya pikir saya telah membangunnya. Musim lalu, saya memiliki kesempatan, tetapi saya pikir saya tidak siap untuk menang, tetapi tahun ini saya merasakannya. Saya merasa ini adalah tahun saya, jadi terima kasih kepada Pramac, kepada Ducati karena telah memberi saya kesempatan untuk memiliki motor yang luar biasa selama empat tahun ini dan memberi saya kesempatan untuk berjuang sampai akhir bersama Pecco, yang luar biasa,” kata Jorge Martin.
Selamat Jorge Martin dan Prima Pramac Racing.
foto : MotoGP