Jadi Pebalap IATC 2025, Muhammad Badly Akan Kasih Yang Terbaik

Idemitsu Asia Talent Cup (IATC) telah melaksanakan seleksi dan mengumumkan pebalap yang menjadi peserta di 2025. Dari Indonesia terdapat 2 nama pebalap dan masuk dengan 1 cadangan.

Salah satu pebalap Indonesia yang lolos jadi peserta IATC 2025 yang diumumkan ini adalah Muh Badly Ayatullah Massorong rider binaan Astra Honda Motor.

Pebalap belia ini sangat gembiran diterima sebagai peserta IATC 2025. Sebab IATC salah satu jalan bagi pebalap Asia untuk Road To MotoGP.

“Saya sangat terimakasih kepada Astra Honda yang membawa saya sampai bisa lolos, ” pesan Muh Badly Ayatullah Massorong.

Sebelum seleksi, Muh Badly Ayatullah Massorong melakukan persiapan guna melancarkan seleksi IATC 2025 yang diikuti bertempat di sirkuit Sepang.
“Saya sebelum seleksi perbanyak latihan motor dan fisik, ” paparnya.

Untuk balap IATC 2025 mendatang Muhhammad Badly Ayatullah Massorong berharap dapat kompetitif. “Semoga tahun depan saya bisa kasih yang terbaik” Paparnya.

Maka itu Muhammad Badly Ayatullah Massorong terus berlatih. “Tugas saya sekarang berlatih fisik  dengan giat. Saya punya target bisa bersaing di 3 besar, ” katanya.

Saat ini Muh Badly Ayatullah Massorong balap di Honda Thailand Talent Cup.

foto : IATC, Honda TTC

5/5 - (1 vote)

Check Also

Usai Tes Yamaha R9 Bersama Aldi Satya Dan Can Oncu, Evan Bros Racing Team Sampaikan Ini

Aldi Satya Mahendra pebalap binaan Yamaha Racing Indonesia (YRI) yang balap Word Supersport (WSSP) 2025 …