X
    Categories: MOTOCROSS

Indonation MX GTX West Java Di sirkuit Cibereum Grand Wisata Bekasi

Indonation MX GTX West Javaakan berlangsung di sirkuit Cibereum Grand Wisata Bekasi 26-28 Agustus 2022.BalapMotocross dan Grasstrack yang digelar VMX.ID bersama Tristantara Racing.

Gelaran Indonation MX GTX West Java, peserta mulai dari team dan riders diarahkan dalam mekanisme yang baru. Mulai dari penataan paddock yang memudahkan siapapun mencari team Motocross dan Grasstrack. Pemetaan zona antara MX dan GTX dengan tujuannya memudahkan kontroler dari penyelenggara hingga ke racing commite.

Pada Indonation MX GTX West Java para peserta dan komunitas motocross dan Grasstrack di Indonesia dapat berkompetisi maksimal. Memberi pengalaman dengan sirkuit panjang1,6 km.

Peserta Indonation MX GTX West Java sebelum melakukan start, wajib menempati waiting zone dan memasuki gate start berdasarkan panggilan dari racing Commite secara urut. Juga, awak team hanya di perbolehkan digate start maksimal 4 -10 menit sebelum para pebalap dilepas start. Untuk memastikan kelayakan pebalap, detail perangat safety di quality check dan memastikan semua terpasang sesuai standarisasi.

Sebelum batas waktu 10 menit berakhir, crew team di area gate start diarahkan ke Pit Line Zone dalam memantau pebalapnya. Di sekeliling lintasan hanya ada petugas Marshal dan photographer dan video grapher yang teregistrasi dengan indentitas khusus.

Penerapan kualitas event dengan skema Clean and Clear di Indonation MX GTX West Java tujuannya agar, pebalap lebih nyaman berkompetisi. Dengan begitu, penonton menikmati tontonan kompetisi dengan leluasamenyaksikan adu saing antar pebalap.

Selesai berkompetisi, peraih podium juara langsung mengarah ke panggung podium untuk seremoni juara. Dilanjutkan sesi bebas, seperti fo, wawancara media dan kegiatan lain dengan catatan pebalap di titk tersebut tidak terkait dengan jadwal berlomba selanjutnya (khususnya kelas grasstrack ).

Layout  sirkuit Indonation MX GTX West Java dikemas menarik sekaligus menantang. Kombinasi street track, obstacle,handicap,camel berikut beberapa tipe tikungan bervariasi yang dapat dilalui motor Grasstrack dari semua kelas yang dipertandingkan, termasuk kelas motocross kelas 50cc, 65cc dan 85cc.

Indonation MX GTX West Java didukung Grand Wisata Bekasi, Etika Coffe -tea, Marvel Putra Trans, IMI Korwil Kabupaten Bekasi Powered by: Trisula MX juga DIGI Cash BJB, Honda Daya Adira Motora, Yamaha Mekar, Cargloss, Alpinestars,Acerbis, Ipone, Dunlop, MTR, Fasthouse, SVNX, Art Industries, HRVRT, HTJRT, Orel MX, Outlet 23, RMS, GF Coffee Solong Coffee.

Rate this post
Kukuh Auto:
Related Post