Hasil Balap Maupun Live Timing Junior Mini Prix (JIPI) 2018 Bisa Lihat Di REKOR

Di Junior Mini Prix (JIPI) 2018 Region Jabotabek seri 1 REKOR tidak hanya sebagai tempat untuk daftar. Informasi seputar balap yang diadakan Quicpro pada Sabtu-Minggu 13-14 Januari 2018 di sirkuit Lamtoro Mall Bale Kota Tangerang juga disampaikan.

Informasi ini diantaranya result Junior Mini Prix (JIPI) 2018 Region 1 seri 1. Ada live timing, result, schedule , entries dari Gagak Hitam Timing System yang dipercaya panitia Junior Mini Prix (JIPI) 2018 region 1 seri 1 menangani timing sistem bisa dilihat di REKOR.

Result mulai free practice, QTT hingga race Junior Mini Prix (JIPI) 2018 Region 1 seri 1 ditampilkan. “Hasil balap Junior Mini Prix (JIPI) 2018 Region 1 seri 1 silakan lihat langsung di REKOR. Saat latihan, QTT maupun balap bisa langsung lihat live timing posisi maupun waktu pembalap,” kata Ergus selaku CMO REKOR.

Bagi yang sudah ada REKOR di handphonenya gampang. Namun jika belum ada, download dulu aplikasi REKOR dari Play Store atau App Store kemudian instal.

Isi dulu Profile di REKOR dengan benar dan lengkap. Termasuk upload foto untuk Profile.

Setelah itu baru lihat result di kanal GALLERY. Klik LIVE bila ingin melihat posisi maupun waktu dari pebalap saat balap berlangsung. Atau klik RESULT untuk melihat hasil balap yang sudah selesai, SCHEDULE menginformasikan jadwal dan ENTRIES menampilkan kelas dan pesertanya yang ikut.

Result Junior Mini Prix (JIPI) 2018 yang bisa dilihat di REKOR ini berita baik bagi pecinta balap miniGP dan minimoto ini sangat menyenangkan. Sebab tidak hanya tim dan kru atau yang ada di sirkuit yang bisa melihat. Yang tidak ada di lokasi balap selama ada koneksi dan membuka REKOR di GALLERY, result Junior Mini Prix (JIPI) 2018 region 1 seri 1 bisa dilihat.

Junior Mini Prix (JIPI) 2018 balap miniGP dan minimoto jaman now.

Rate this post

Check Also

Pebalap Luar Negeri Ikuti FIM MiniGP Indonesia Series 2024

Ajang balap FIM MiniGP Indonesia Series 2024 bakal digelar. Balap FIM MiniGP Indonesia Series 2024 …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *