X
    Categories: ROAD RACE

Fakta Menarik Balap Yamaha Cup Race Di Pangkep, Yang Kelima Penting Diketahui

Perdana Yamaha Cup Race (YCR) 2024 dilaksanakan Sabtu-Minggu (21-22/9) di sirkuit Pancasila Karaeng Mallombassang, Pangkep Sulawesi Selatan. Sebagai event pertama Yamaha Cup Race (YCR) setelah pandemi banyak hal menarik terjadi.

Tak hanya kompetisi balap yang berlangsung seru di 13 kelas yang dilombakan. Namun banyak fakta menarik
Pertama pemilihan lokasi Sulawesi khususnya di Pangkep untuk balap perdana Yamaha Cup Race 2024.

“Yamaha Cup Race memiliki success story di Sulawesi. Gelaran Yamaha Cup Race di sini ramai dan sukses, ” kata Wahyu Rusmayadi, Manager Motorsport PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM)

Foto bersama pebalap, petinggi Yamaha dan sponsor serta pejabat daerah Pangkep

Hal menarik kedua adalah masyarakat dan pecinta balap di Sulawesi rindu dengan balap Yamaha Cup Race. Penonton dan starter Yamaha Cup Race melimpah.

Terbukti starter target 150. Namun sampai pelaksanaan tercatat diikuti 246 starter di 13 kelas yang dilombakan.

Fakta selanjutnya atau ke tiga adalah asal pebalap yang ikut Yamaha Cup Race. Meski dilaksanakan di Pangkep Sulawesi Selatan, peserta tak hanya terbatas dari Sulawesi.

Ada pebalap Maluku, Jawa, Kalimantan dan Papua ikut serta

“Yamaha Cup Race event bergengsi yang sangat sayang jika tidak ikut, ” kata M Fadhil pebalap dari Papua.

Penonton Yamaha Cup Race di Pangkep ini penuh. Meski terik matahari menyengat dan cuaca panas, penonton dwngan setia hadir dan memenuhi Yamaha Cup Race di Pangkep.

Dari balik pagar pengaman lintasan, penonton berjubel melihat jalannya balapbyang menyajikan pertarungan sengit. Dengan tertib masyarakat menonton balapan Yamaha Cup Race ini.

Fakta menarik ke empat Yamaha Cup Race di Pangkep sekarang disajikan beda.

“Balap sebelumnya dihelat malam hari. Pada seri perdana Yamaha Cup Race 2024 di Pangkep sekarang kita laksanakan siang hari, ” ucap Wahyu.

Wahyu Rusmayadi, Manager Motorsport PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) bersama petinggi Yamaha dan pejabat daerah Pangkep sapa pebalap

Balapan yang berlangsung siang ini mendapat sambutan baik pebalap. “Saya biasa balap siang dan latihan siang disini. Menguntungkan dan sudah biasa, ” kata Muh Syarif Achsan dari Sulsel yang juara kelas YCR8 – Bebek 4 Tak 130cc Tune Up Novice (Ex MP4).

Fakta menarik yang kelima Yamaha Cup Race 2023 di Pangkep tak hanya bisa ditonton yang hadir di sirkuit. Pecinta balap dimana pun berada dapat mengikuti juga melalui akun YouTube Yamaha Racing Indonesia.

Yamaha Cup Race 2024 live streaming di akun Yamaha Racing Indonesia

Sebab, “Pada Yamaha Cup Race sekarang kita ada live streaming. Tujuannya agar pecinta balap dan fans bisa menyaksikan balap Yamaha Cup Race dan jagoannya balapan, ” kata Wahyu Rusmayadi.

Penonton Yamaha Cup Race di Pangkep ini yang datang langsung sudah banyak dan memenuhi tempat menonton di sirkuit. Ditambah penonton yang live streaming juga seabreg.

Yamaha Cup Race di Pangkep makin melimpah penontonnya.

Rate this post
Kukuh Auto:
Related Post