X
    Categories: MINIGP

ECS Racing Destroyer Borong 6 Piala di FUD Championship MiniGP 2018 Seri 2

Tim ECS Racing Destroyer menjadi salah satu tim yang pebalapnya banyak naik podium di FUD Championship MiniGP 2018 seri 2 pada Minggu 8 Juli 2018 di sirkuit Lamtoro Revo Mall Bekasi.  “Tim kita dapat 6 trofi juara,” buka Dani atau akrab disapa komandan owner tim.

Trofi juara ini diberikan beberapa pebalap ECS Racing Destroyer. Fadil Boros Muffler di kelas GP Medium 7-15 tahun (juara 2) dan podium 5 kelas MiniGP Pro Max 15 tahun. Jenni Kelles Boros Muffler di kelas wanita dengan naik podium posisi 4, Arya Vistra Boros Muffler peringkat 5 kelas MiniGP 10-12 tahun, Muchsin Boros Muffler posisi 4 kelas mekanik dan Zhidan Motor Boros Muffler posisi 2 kelas 6-12 tahun.

Para pebalap ECS Racing Destroyer banyak yang naik podium juara berkat skill balap yang terasah, motor yang berperforma dan tim yang sangat mendukung.

Untuk motor ini modifikasi terus dilakukan. “Di motor banyak perubahan karena persaingan di kelas anak (terutama kelas 10-12 tahun, 13-17 tahun serta pro max 15 tahun) persaingannya ketat. Kelas neraka bagi anak-anak karena ketatnya kompetisi,” ujar Komandan.

Pada frame perubahan pada setang. “Setang disetting ulang supaya makin stabil ketika pebalap mengendalikan miniGP. Bawa miniGP atau GP medium makin stabil,” ucap Komandan.

Di mesin sebagai penghasil tenaga ditata ulang. “Porting, karburator, kruk as kita setel ulang supaya makin kencang,” paparnya.

Kemudian pada tim, hadirnya pelatih baru. Ada Angga Prastiya yang akan mengkoreksi dan memberi  masukan pada pebalap bila racing line atau bawa miniGP kurang tepat,” urainya.

Selamat.

Rate this post
Kukuh Auto:
Related Post