Balap World Superbike (WSBK) di sirkuit Pertamina Mandalika International Street Circuit akan dihelat Minggu depan. Namun sudah dihebohkan dengan unggahan unboxing motor Ducati dan adanya beberapa media yang memberitakan kemarahan petinggi Ducati akan kejadian ini.
Ducati pun mengeluarkan pernyataan terkait pembongkaran properti tim Aruba.it jelang balapan World Superbike (WSBK) di sirkuit Mandalika (19-21/11). Dari twitter @ducaticorse diumumkan Paolo Ciabatti Direktur Olahraga dan Ducati Corse tidak pernah membuat pernyataan apapun terkait kejadian di Mandalika International Street Circuit
Ducati menantikan untuk melihat semua penggemarnya di Indonesia dan mengunjungi Indonesia untuk Putaran WorldSBK dan Grand Prix MotoGP tahun depan!
Di instagram @aruba.it_racing juga disampaikan. Mengenai apa yang terjadi di Mandalika International Street Circuit, tim Aruba.it Racing – Ducati ingin mengklarifikasi. “Satu-satunya hal yang ingin kami katakan adalah: “Kami tidak sabar untuk berada di Indonesia,” tulis Aruba It Racing Ducati Superbike Team.
foto : Ducati