Decksa Almer Juara Thailand Talent Cup Seri 4 Race 1, Ramadhipa Finish Dekat Podium

Decksa Almer Alfarezel bikin bangga Indonesia di ajang balap Honda Thailand Talent Cup 2023 putaran 4  race 1  (28/7) di Chang International Circuit Buriram Thailand. Pebalap binaan Astra Honda Motor ini tampil sebagai juara.

Juara Thailand Talent Cup (TTC) seri 4 race 1 diraih dengan perjuangan keras. Decksa Almer memulai balap TTC race 1 ini start dari baris ke dua di grid ke 6.

Start dari grid 6 ini karena di kualifikasi Decksa ada kendala di motor. Rem ada masalah ambles karena banyak dipakai untuk hard bracking.

Pas balap Decksa harus bersaing ketat dan ikut dalam kompetisi yang sengit. Decksa sempat kontak dengan pebalap lain.

“Decksa bercerita sempat disundul dari belakang dan out namun bisa balik mengikuti balap. Posisinya langsung mundur di urutan 8,” kata wawan Hermawan sang ayah sekaligus pelatih balap saat di rumah  yang mendapat cerita langsung dari Decksa.

Berada di belakang Decksa menekan hingga berhasil masuk 5 besar dan terus dipertahankan. Memasuki lap-lap akhir Decksa baru menekan kembali dan berhasil juara.

“Kurang 2 lap Decksa baru menekan kembali dan bisa maju hingga memimpin dan juara,” ujar Wawan.

Dengan juara yang didapat, Decksa mengantongi 25 poin. Total 153 poin dikumpulkan Decksa dan makin menjaga jarak dengan posisi kedua yaitu Goyu dengan gap 48 poin.

Selamat.

MK Ramadhipa Finish Dekat Podium

Penampilan bagus juga ditunjukkan MK Ramadhipa. Rookies di Thailand Talent Cup 2023 ini di TTC putaran 4 race 1 tampil kompetitif.

MK Ramadhipa finish dekat podium. Pebalap binaan Astra Honda Motor ini finish ke 4.

Dengan berada di urutan ke 4 ini sebanyak 13 poin didapat. Total 98 poin dikumpulkan MK Ramadhipa dan berada di 3 besar klasemen sementara pebalap TTC 2023.

Hasil balap

foto : ist

Rate this post

Check Also

Meet & Greet Juara Dunia WorldSSP300  Aldi Satya Mahendra Di Final bLU cRU Yamaha Sunday Race 2024

Final bLU cRU Yamaha Sunday Race 2024 pada Sabtu (26/10) di lintasan sirkuit internasional Mandalika …