X

Daftar Registrasi Produk 2024 Olahraga Sepeda Motor IMI

Jelang gelaran balap nasional, IMI merealese daftar registrasi produk 2024 olah raga sepeda motor. Ajang balap motor nasional terdekat yaitu akhir pekan ini Mandalika Racing Series (MRS) di Pertamina Mandalika International Circuit (2-3/3).

Daftar produk ini berupa part yang sudah teregistrasi IMI ini dapat dipakai di motor untuk balap di kejuaraan nasional seperti Motoprix, OnePrix, dan Mandalika Racing Series. Sementara produk atau part yang belum teregistrasi tidak bisa dipakai  untuk balap kejuaraan nasional

Registrasi produk 2024 olah raga sepeda motor ini berdasarkan aturan IMI mengenai pendaftaran produk yang digunakan di ajang olahraga sepeda motor tertuang dalam Surat Keputusan IMI Pusat Nomor 011/IMI/SK-ORGAN/A/I/2024 tentang Registrasi Jenis dan Type Produk/Suku Cadang Kendaraan Bermotor dalam Olahraga Sepeda Motor Ikatan Motor Indonesia.

“Kita sudah mempunyai program pembinaan dan prestasi balap motor yang harus berkesinambungan dijalankan. Pada pelaksanaannya, semuanya memiliki kepentingan termasuk pihak sponsor, khususnya produsen spare part turut menjadi bagian yang berkontribusi langsung terhadap prestasi pembalap,” papar Eddy Saputra Deputi Olahraga Sepeda Motor IMI Pusat.

Lebih lanjut dijelaskan. “Kami mengeluarkan registrasi ini untuk sama-sama ikut mendukung kelangsungan dunia balap agar tetap berjalan. Balapan bisa diadakan sesuai jadwal, pembalap mencetak prestasi, sementara pihak produsen juga bisa beraktivitas mempromosikan produknya,” kata Eddy.

Semua produk dan part yang terkait dengan dunia balap motor harus terdaftar di IMI di bawah naungan Deputi Olahraga Sepeda Motor.

Tindak lanjut dari registrasi produk atau part ini,  IMI Pusat akan memasukkan daftar produk ke dalam buku Peraturan Nasional Olahraga Kendaraan Bermotor (PNOKB) 2024.

Daftar produk yang registrasi :

foto : MRS, IMI

Rate this post
Kukuh Auto:
Related Post