Bambang Soesatyo Ketua Umum IMI 2020-2024, Gas Pol Majukan IMI

Musyawarah nasional (munas) IMI ke IX di gelar Ballroom Novotel Makassar. Keputusan penting untuk IMI dihasilkan dalam Munas ini.

Bambang Soesatyo terpilih sebagai Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) pusat periode 2020-2024. Menariknya pria yang menjabat sebagai ketua MPR RI ini terpilih secara aklamasi.

Pria yang akrab disapa Bamsoet ini ditetapkan sebagai ketua IMI 2020-202 ditndai dengan penyerahan pataka IMI dari pimpinan sidang James Sumendap, Ketum IMI Sulawesi Utara pada ketua terpilih.

Bambang Soesatyo ingin IMI langsung bergerak dan maju. Ini tercermin dari slogan yang diucapkannya.

“Pokoknya, harus gas pol rem blong, untuk menjalankan IMI pusat untuk menggambarkan ketertinggalan tahun depan. Insyaallah kondisi akan lebih baik dengan telah adanya vaksinasi. Seluruh event harus berlangsung, baik event daerah, kejurnas maupun internasional,” kata Bambang Soesatyo.

Ketua IMI 2020-2024 ini akan melakukan kunjungan rutin ke para pengurus provinsi IMI di Indonesia, dan menggelar acara-acara yang sempat tertunda akibat pandemi Covid-19.

Selamat untuk Bambang Soesatyo ketua umum IMI 2020-2024.

foto ; IMI

Rate this post

Check Also

ITDC Dan MGPA Kebut Penyelesaian Kelengkapan Sirkuit Mandalika Untuk Suksesnya ATC Dan WSBK

Balap perdana di Pertamina Mandalika International Street Circuit pada 12-14 Oktober dengan Idemitsu Asia Talent …