Main miniGP biasa dilakukan Davino Biritani. Tapi hanya untuk latihan dalam menyalurkan kesenangan balap.
“Ikut balap untuk makin memotivasi Davino Biritani dibalap miniGP. Apalagi nanti kalau podium bisa jadi kebanggaan,” kata Thomas Kesbeler mentor sekaligus mekanik tim Tom Speed tempat Davino Biritani gabung.
Tanpa menunggu lama Davino Biritani daftar LENKA MiniGP Cup Race 2018 seri 3 pada kelas pemula.
Persiapan dilakukan pebalap yang akan menggunakan nomor start #4 ini. “Latihan tiap Jumat dan Sabtu kita laksanakan selama 4 jam. Dari jam 4 sore sampai jam 8 malam,” terang Thomas.
Tempat latihan dipilih sirkuit Lamtoro Mall Bale Kota Tangerang yang akan digunakan untuk LENKA MiniGP Cup Race 2018 seri 3 nanti. Hal ini untuk membiasakan Davino pada sirkuit dan bisa kompetitif pas balap.
LENKA MiniGP Cup Race 2018 seri 3 balap perdana Davino di miniGP.