Drag Bike Piala Walikota Tangerang Selatan yang akan dilaksanakan 10-11 November 2018 di lapangan Sunbrust mendapat sambutan luar biasa dari pecinta drag tanah air. Buktinya pada pendaftaran online di Aplikasi REKOR.
Baru Selasa 17 Oktober 2018 pendaftaran dibuka atau 1 hari, peserta langsung horney tak sabar untuk menjadi starter balap yang diadakan Barisan King Tangerang Selatan (Bintangs) bersama dengan Dinas Pariwisata Tangerang Selatan dan didukung ‘SMS PROZ ‘ Sukma Mitra Selaras,. Beberapa peserta sudah langsung daftar .
Ada juga yang masih bertanya-tanya masalah teknis seperti kelas yang dilombakan dan regulasinya. Setelah mendapat penjelasan, peserta makin mantab untuk ikut.
“Hadiahnya menggiurkan. Sangat menarik. Juga meramaikan hari ulang tahun Kota tangerang Selatan,” kata Chika Key peserta dari Tangerang Selatan yang turun di kelas braket 9 detik local Banten.
Hal yang sama juga diungkap Aji Wijaya dari tim Selly Racing Sport asal Rangkas Bitung.. “Di daerah Rangkas Bitung gak pernah ada event drag. Mumpung ada dan dekat di Tangerang Selatan, kita ikut. Hadiahnya juga besar,” katanya.
Peserta yang sudah daftar maupun yang antusias ini datang dari berbagai daerah. Pebalap dan tim drag bike dari Tangerang Selatan sangat senang dengan hadirnya drag bike piala Walikota Tangerang Selatan dalam rangka memeriahkan hari ulang tahun ke 10 kota Tangerang Selatan. Adanya drag bike ini bisa menjadi wadah menyalurkan hobi balapnya.
Tak hanya pebalap Tangerang Selatan yang terpikat. Para pecinta balap drag bike dari luar Tangerang Selatan bahkan dari Jateng, Yogyakarta, Jatim juga member respon cukup baik.
Apalagi di drag bike piala Walikota Tangerang Selatan ini hadiah yang diberikan bombastis. Makin bikin pebalap dan tim balap ingin ikut.
Pebalap dan tim balap drag bike di Tangerang Selatan ayo meriahkan hari ulang tahun ke 10 kota Tangerang Selatan dengan hobinya melalui ikut drag bike piala Walikota Tangerang Selatan ini. Segera daftar online di Aplikasi REKOR untuk memastikan terdaftar sebagai peserta.
Respon pecinta balap drag bike pada Drag Bike Piala Walikota Tangerang Selatan, wow banget.