Moto3 GP Algarve menjadi race kedua bagi Andi Farid Izdihar balap di Autodromo Algarve di Portimao tahun ini. Setelah bulan April atau seri 3 Moto3 2021 juga dihelat di sirkuit yang sama.
Meski balap kedua, namun pada latihan bebas atau free practice (FP) hari pertama Moto3 GP Algarve (5/11) tidak mudah dilalui Andi Farid Izdihar atau akrab disapa Andi Gilang. Pebalap Honda Team Asia ini harus kerja keras.
Latihan bebas pertama atau FP1, Andi Gilang mencatat waktu terbaik 1’50.510. Pebalap binaan Astra Honda Racing Team ini berada di peringkat 23 dari 28 pebalap yang ikut sesi ini.
“Sesi pagi menjadi rumit karena kondisi trek berbeda dari terakhir kali kami datang ke sini pada bulan April. Kami perlu mengatasi kurangnya grip, terutama selama FP1. Tapi lap demi lap, saya meningkat, ” ucap Andi Gilang.
Masuk FP2 Andi Gilang mampu catatan waktu tercepat. Rider asal Bulukumba Sulawesi ini menorehkan waktu terbaik 1’50.284 dan berada di urutan ke 26.
“FP2 dimulai dengan cukup baik, tetapi saya tidak memiliki referensi yang baik untuk waktu putaran dengan ban baru. Berjalan sendiri berkali-kali. Saya dapat meningkatkan lebih banyak di FP3, dan saya hanya perlu memiliki referensi yang bagus.” kata pebalap jebolan Honda Racing School angkatan pertama ini.
Foto : Honda Team Asia