Aldi Satya Mahendra pebalap Yamaha BLU CRU Evan Bros Team dan merupakan binaan Yamaha Racing Indonesia (YRI) menunjukkan progress yang cukup baik di ajang World Supersport. Penampilan Aldi Satya Mahendra di World Supersport putaran 3 di Assen Belanda pada 12-13 April 2025 mengebrak.
Tampil kompetitif ditunjukkan Aldi Satya Mahendra. Pebalap asal Yogyakarta ini raih finish terbaiknya sampai seri 3 dengan masuk 10 besar tepatnya di perangkat 8 di 2 race yang dilangsungkan. Di race 2 bahkan Aldi Satya Mahendra mampu bersaing di grub depan.

Aldi Satya Mahendra di race 2 bisa sampai posisi 3. Dimana di race sebelumnya di World Supersport belum dilakukannya.
Dengan penampilan Aldi Satya Mahendra yang baik ini menjadi tanda potensi untuk mencapai hasil lebih baik lagi di seri-seri berikutnya.
Penampilan apik Aldi Satya Mahendra dengan Yamaha YZF-R9 di World Supersport di Assen ini ikut menarik perhatian Niccolò Canepa Yamaha Motor Europe’s Road Racing Sporting Manager. Nicolo Canepa sangat gembira melihat sepakterjang Aldi Satya Mahendra ini.

“Menurut saya, kemajuan terbesar dari akhir pekan ini adalah Aldi Mahendra (Tim Yamaha BLU CRU Evan Bros), ia berkembang di setiap putaran dan di setiap sesi yang ia jalani dan senang melihatnya bertarung di grup terdepan,” kata Nicolo Canepa.
Ditambahkannya. “Ia (Aldi Satya Mahendra) masih muda dan masih banyak yang harus dipelajari dengan melompat di R9 dibandingkan dengan R3, tetapi ia memiliki kecepatan yang luar biasa,” puji Nicolo Canepa.
Sampai seri 3 World Supersport 2025 Aldi satya Mahendra mengkoleksi 20 poin dan berada di perangkat 12 klasemen sementara pebalap.

foto : Yamaha Racing, WorldSBK