Fadillah Arbi Race 1 JuniorGP Barcelona Start Grid 31

Sesi kualifikasi FIM JuniorGP Barcelona telah berjalan (18/5). Fadillah Arbi Aditama pebalap Astra Honda Racing Team (AHRT) telah menyelesaikan sesi qualifiying.

Fadillah Arbi Aditama langsung ikut di qualifiying 2 (Q2). Tanpa harus ikut di Q1.

Hal ini karena sesi practice Fadillah Arbi Aditama yang merupakan lulusan Astra Honda Racing School (AHRS) 2019 ini berada diposisi ke 14. Otomatis bisa langsung ke Q2 tanpa ikut Q1.

Langsung ikut Q2 ini baik. Mengingat pertama Fadillah Arbi Aditama tampil di JuniorGP 2024 setelah melewatkan beberapa seri karena pemulihan dari cidera.

Di Q2 perdana yang diikuti Fadillah Arbi Aditama pada JuniorGP 2024 ini diselesaikan dengan berada di urutan ke 17. Pebalap bernomor start #93 ini mencatat waktu 1’51, 970 detik.

Tercepat di Q2 diraih Adrian Cruces asal Spanyol dari Finetworl Team. Adrian menorehkan waktu 1’48, 500 detik. Lebih cepat 3,47 detik dari Fadillah Arbi Aditama.

Meski Fadillah Arbi Aditama posisi ke 17 di Q2, tapi berada di grid ke 31. Seperti dikutip dari realese Junior Talent Team (JTT) ‘Pebalap Indonesia itu akan memulai balapan 1 dari grid belakang setelah melakukan pelanggaran di Q2’

foto : JTT, JuniorGP

Rate this post

Check Also

Aldi Satya Mahendra Dan Tim Beber Hasil Tes YZF-R9 Di Sirkuit Cremona Untuk Balap World Supersport 2025

Gerak cepat dilakoni Aldi Satya Mahendra juara dunia World Supersport 300 (WSSP300) 2024 bersama Evan …