Performa baik ditunjukkan Fadillah Arbi Aditama pada race 1 Red Bull MotoGP Rookies Cup (RBMRC) di Valencia (4/11) yang bersamaan dengan MotoGP di Valencia. Pebalap binaan Astra Honda Racing Team (AHRT) ini finish di zona poin.
Fadillah Arbi Aditama memulai balapan Red Bull MotoGp Rookies Cup race 1 di Circuit Ricardo Tormo Valencia Spanyol dari grid ke 12 atau baris 4. Start dilakukan dengan baik pebalap jebolan Astra Honda Racing School (AHRS) 2019 ini.
Lap awal Fadillah Arbi berusaha untuk maju. Usaha ini berhasil dengan di lap ke 6 naik di urutan ke 11.
Persaingan balap Road To MotoGP yang ketat ini membuat Fadillah Arbio Aditama tak jarang bertukar posisi. Seperti pada lap ke 8 dan 16 harus mundur di urutan ke 12. Namun berusaha keras untuk bisa balik maju dan akhirnya finish diposisi ke 11.
Finish ke 11 Fadillah Arbi Aditama yang asal Purworejo Jateng ini berkesan. Karena diraih Fadillah Arbi Aditama dalam situasi yang sulit.
“Akhir pekan yang sulit. Kami memiliki beberapa mesin rusak dan beberapa kesalahan. Tapi saya ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua Red Bull MotoGP Rookies Cup yang sudah memperbaiki motor saya sesaat sebelum blapan,” ucap Fadillah Arbi Aditama.
Tambahan 5 poin berhak didapat setelah finish ke 11 di race 1 Red Bull MotoGP Rookies Cup di Valencia ini. Total poin Fadillah Arbi menjadi 36 poin. Hanya selisih 1 poin dengan peringkat diatasnya.
Total 36 poin ini membuat peringkat Fadillah Arbi Aditama naik ke urutan 16 dari sebelumnya di peringkat ke 17.
foto : Arbi, RBMRC