Kejutan diberikan RF Drag Bike Championship yang akan diselenggarakan 3 seri di kota Tanjung Pinang Kepulauan Riau. Event balap kebut lurus jarak 201 meter ini untuk juara umum disiapkan 1 unit mobil. Wow…
Hadiah 1 unit mobil ini untuk juara umum total poin terbanyak di kategori lokal Kepulauan Riau. “Kami ingin memprimadonakan dan membuat para pebalap lokal Kepulauan Riau gembira dengan balap ini. Pebalap dan tim-tim lokal Kepulauan Riau bersemangat tinggi untuk mengukir prestasi,” buka Rantha Fauzi Sembiring selaku ketua penyelenggara balap lurus berjarak 201 meter ini.
Untuk bisa meraih hadiah 1 unit mobil di kategori juara umum lokal Kepulauan Riau ini harus mengumpulkan poin terbanyak dari 3 seri di RF Drag Bike Championship. Pebalap harus ikut di 6 kelas yang dilombakan di kelas lokal Kepulauan Riau. “Pebalap juga harus ikut semua seri RF Drag Bike Championship,” ucapnya.
Selain juara umum lokal Kepulauan Riau, masih ada 2 juara umum yang diberikan di 3 seri RF Drag Bike Championshi. Juara umum open dan juara umum lokal Bintan.
Juara umum open akan diganjar hadiah Rp 5 juta. Pebalap harus ikut di 5 kelas wajib yaitu bebek 4 tak TU s.d 130cc, bebek 2 tak TU 130cc, sport 2 tak TU 155cc frame standar, bracket 9 dan bracket 10.
Buat juara umum lokal Bintan juara umum disediakan ganjaran Rp 2 juta. Peserta harus ikut di 5 kelas yang ada.
Ikuti RF Drag Bike Championship. Seri 1 diadakan pada 3-4 November 2018 dan pendaftaran sudah buka dengan online di Aplikasi REKOR.